TERTANAM DALAM HATI
Oleh Akunk Kaji
Tertanam dalam hati
Satu rasa yang sulit diungkapkan
Rasa yang tak mungkin diucapkan dan tak mudah dijelaskan
Ku mengagumi satu hati yang terbatas
Yang tak mudah kulalui jalannya
Ku mengert! semua yang terjadi
Dan ku relakan hatimu bersamanya
Meski rasa sakitku terus menemaniku
Menemani di kala ku diam, di kala ku berdiri dan di kala ku berlari
Tapi satu harapku yang ku miliki
Semoga bahagiamu dapat meredam ambisiku.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar